Buku Bahasa Arab Kelas X, XI dan XII Madrasah Aliyah

Buku Bahasa Arab Madrasah Aliyah – Buku adalah kumpulan kertas atau bahan lainnya yang dijilid menjadi satu pada salah satu ujungnya dan berisi tulisan atau gambar. Setiap sisi dari sebuah lembaran kertas pada buku disebut sebuah halaman.

Pengertian Buku Pelajaran?

Buku pelajaran adalah buku berisi pengetahuan untuk bidang ilmu atau mata pelajaran tertentu dan diperuntukkan bagi siswa pada suatu jenjang pendidikan tertentu atau sebagai bahan pegangan mengajar guru, baik sebagai buku utama atau buku pelengkap.

Seiring dengan perkembangan dalam bidang dunia informatika, kini dikenal pula istilah e-book atau buku-e (buku elektronik), yang mengandalkan perangkat seperti komputer meja, komputer jinjing, komputer tablet, telepon seluler dan lainnya, serta menggunakan perangkat lunak tertentu untuk membacanya.

Pengertian Buku Digital

buku pelajaran, pengertian buku, buku bahasa arab, buku kimia, buku fisika, buku biologi, buku pkn, buku akidah akhlak, buku ski, buku fikih, buku quran hadist, buku sejarah, buku bahasa indonesia, buku bahasa inggris

Buku digital atau buku elektronik, disingkat e-book, atau ebook, adalah bentuk digital dari buku cetak. Buku cetak pada umumnya terdiri atas setumpuk kertas dijilid yang berisi teks atau teks dan atau gambar, maka buku elektronik berisikan informasi digital yang dapat berisi teks, gambar, audio, video.

Apa Saja Fungsi Buku Digital?

  • Sebagai salah satu alternatif media belajar.
  • Berbeda dengan buku cetak, buku digital dapat memuat konten multimedia di dalamnya sehingga dapat menyajikan bahan ajar yang lebih menarik dan membuat pembelajaran menjadi lebih menyenangkan.
  • Sebagai media berbagi informasi.
  • Dibandingkan dengan buku cetak, buku digital dapat disebarluaskan secara lebih mudah, baik melalui media seperti website, kelas maya, email dan media digital yang lain.
  • Seseorang dengan mudah dapat menjadi pengarang serta penerbit dari buku yang dibuatnya sendiri.
Baca Juga  Pengertian Standar Kompetensi (SK), Kompetensi Dasar (KD), dan Indikator

Apa Saja Tujuan Buku Digital?

  • Ada beberapa tujuan pengembangan buku digital adalah sebagai berikut:
  • Memberikan kesempatan bagi pembuat konten untuk lebih mudah berbagi informasi, dengan cara yang lebih menarik dan interaktif. Dengan membuat konten dalam bentuk digital, pengarang tidak perlu mendatangi penerbit untuk menerbitkan bukunya. Ia cukup berkunjung ke salah satu laman toko buku daring dan mendistribusikan bukunya secara mandiri.
  • Melindungi informasi yang disampaikan.
  • Berbeda dengan buku fisik yang dapat rusak, basah, ataupun hilang, buku digital yang berupa data di komputer terlindungi dari masalah-masalah tersebut. Andaikata data tersebut hilang, pengguna dapat dengan mudah mencari penggantinya baik dari internet maupun meminta kembali pada pembuat buku. baca juga sejarah perkembangan internet
  • Mempermudah proses memahami materi pelajaran.
  • Dalam perangkat lunak buku digital, Guru dapat memberikan catatan tertentu pada materi, mencari kata atau kalimat tertentu dalam materi, menampilkanfile multimedia (audio dan video) yang dapat diputar untuk memperkaya konten buku. Hal tersebut sangat membantu siswa memahami materi ajar dengan lebih baik dan lebih cepat.

Buku Bahasa Arab Kelas X, XI dan XII Madrasah Aliyah

Buku digital Bahasa Arab Madrasah Aliyah untuk kelas X, XI, dan XII secara gratis. Buku mata pelajaran Bahasa Arab untuk Madrasah Aliyah ini memang diterbitkan dan disediakan oleh Direktorat KSKK Madrasah Ditjen Pendidikan Islam Kemenag secara gratis. Untuk mempermudah akses memperolehnya, kami ikut membagikan mirror link download.

Buku Bahasa Arab untuk kelas 10, 11, dan 12 Madrasah Aliyah ini disusun dan diterbitkan tahun 2020 silam. Ini sebagai implementasi diberlakukannya KMA Nomor 183 Tahun 2019 tentang Tentang Kurikulum Pendidikan Agama Islam dan Bahasa Arab di Madrasah. Dengan materi yang baru, tentu dituntut adanya perubahan pada buku pelajaran yang digunakan.

Baca Juga  Contoh Soal Bahasa Indonesia Kelas 12 Semester 1 dan Jawaban

Buku Bahasa Arab Madrasah Aliyah ini tersedia dalam format buku digital dengan file berekstensi Portable Document Format (PDF).

Siswa dan guru Madrasah Aliyah dapat mengunduh buku digital tersebut secara gratis. Tentunya untuk kemudian dipergunakan sebagai pengantar utama pembelajaran mapel Bahasa Arab baik untuk kelas X, XI, maupun XII Madrasah Aliyah.

Selain pada jenjang Madrasah Aliyah, mata pelajaran Bahasa Arab pun diajarkan di jenjang bawahnya yakni Madrasah Ibtidaiyah dan Madrasah Tsanawiyah.

Buku Bahasa Arab Kelas X Madrasah Aliyah

Buku pelajaran Bahasa Arab untuk kelas X Madrasah Aliyah ditulis oleh Moh. Ilyas dengan editor Ahmad Mubaligh. Buku terbitan Direktorat KSKK Madrasah ini terdaftar dengan ISBN 978-623-6687-59-8 (jilid lengkap) dan ISBN 978-623-6687-60-4 (jilid 1).

Pembahasan materi dalam buku ini terkelompokkan dalam enam bab yang meliputi:

  • Bab I – الدرس الآول – التّحيات والتّعارف
  • Bab II – الدرس الثاني – الإسرة والبيت
  • Bab III – الدرس الثالث – المدرسة والبيئة المحيطة بها
  • Bab IV – الدرس الرابع – الحياة اليوميّة
  • Bab V – الدرس الخامس – الهواية
  • Bab VI – الدرس السادس – الطّعام والشّراب

Buku bahasa arab kelas X dalam format digital dapat diunduh secara gratis melalui tautan yang sediakan di bawah ini :

Download Buku Pelajaran Bahasa Arab Kelas X Madrasah Aliyah

Buku Bahasa Arab Kelas XI Madrasah Aliyah

Bagi siswa kelas XII Madrasah Aliyah tersedia buku pelajaran Bahasa Arab yang ditulis oleh Risna Rianti Sari dan Hasyim Amrullah dengan editor Ahmad Mubaligh. Buku terdaftar dengan ISBN 978-623-6687-59-8 (jilid lengkap) dan ISBN 978-623-6687-61-1 (jilid 2).

Materi dalam buku ini tersusun dalam beberapa bab yang meliputi:

  • Bab I – الدرس الآول – التسوق
  • Bab II – الدرس الثاني – الصحة
  • Bab III – الدرس الثالث – السفر
  • Bab IV – الدرس الرابع – الحخ والعمرة
  • Bab V – الدرس الخامس – تكنولوجيا الإعلام والاتصال
  • Bab VI – الدرس السادس – الآديان في اندونيسيا
Baca Juga  Perangkat Pembelajaran Kelas XI K13 Revisi Terbaru

Buku bahasa arab kelas XI dalam format digital dapat diunduh secara gratis melalui tautan yang sediakan di bawah ini :

Download Buku Pelajaran Bahasa Arab Kelas XI Madrasah Aliyah

Buku Bahasa Arab Kelas XII Madrasah Aliyah

Untuk tingkat terakhir, kelas XII Madrasah Aliyah, buku mata pelajaran Bahasa Arab disusun oleh Alfiatus Syarofah dan Muhammad Yasin Fatchul Barrydengan editor Ahmad Mubaligh. Buku terdaftar dengan ISBN 978-623-6687-59-8 (jilid lengkap) dan ISBN 978-623-6687-62-8 (jilid 3).

Materi sesuai dengan KMA Nomor 183 Tahun 2019 termuat dalam buku ini. Kesemuanya dikelompokkan dalam beberapa bab yaitu:

  • Bab I – الدرس الآول – الرياضة
  • Bab II – الدرس الثاني – الشباب
  • Bab III – الدرس الثالث – الشعر العربي
  • Bab IV – الدرس الرابع – الحضارة الإسلامية
  • Bab V – الدرس الخامس – الدراسة في الجامعة

Buku bahasa arab kelas XI dalam format digital dapat diunduh secara gratis melalui tautan yang sediakan di bawah ini :

Download Buku Pelajaran Bahasa Arab Kelas XII Madrasah Aliyah

Buku Bahasa Arab untuk siswa kelas X, XI, XII Madrasah Aliyah ini disediakan dalam format digital (PDF) oleh Direktorat KSKK Madrasah Ditjen Pendidikan Islam Kementerian Agama. Setiap orang bebas untuk mengunduh dan menggunakannya.

Dengan tersedianya mirror link download buku Bahasa Arab untuk Madrasah Aliyah sesuai KMA 183 Tahun 2019 ini diharapkan akan semakin mempermudah siswa dan guru madrasah dalam mengunduh buku digital ini. Sehingga pembelajaran mata pelajaran Bahasa Arab di Madrasah Aliyah dapat berlangsung dengan lebih baik.

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan anda tentang Buku Bahasa Arab Kelas X, XI dan XII Madrasah Aliyah

About Admin

Lembaga pendidikan islam yang terletak di pantai utara Kabupaten Pamekasa tepatnya Desa Tagangser Laok Kecamatan Waru www.maigi.sch.id

Check Also

perangkat pembelajaran ski, perangkat pembelajaran sejarah kebudaan islam, silabus ski, rpp ski, program tahunan ski, program semester ski, kelas 11, kelas 12, madrasah aliyah

Perangkat Pembelajaran SKI K13 Kelas 10, 11 dan 12

Perangkat Pembelajaran SKI K13 – Mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) di Madrasah menekankan pada …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *